Skip to main content

Cara Sederhana Membuat Desain Interior Kamar Minimalis

K
amar adalah ruangan pribadi yang digunakan khusus untuk beristirahat dan melepas penat setelah seharian kita beraktifitas diluar, oleh karena itu si pemilik kamar harus pandai-pandai dalam menata sehingga menambah nilai keindahan serta kenyamanan kamar tersebut, sehingga si pemilik akan merasa nyaman dan akan betah berlama-lama berada di dalamnya. Jika anda berkeinginan medesain kamar tidur anda dengan desain yang minimalis tidak ada salahnya anda mencoba tips Cara sederhana membuat desain interior kamar minimalis berikut ini : 


1.       Penataan kamar. Hal yang perlu anda perhatikan sebelum mendesain interior  kamar minimalis adalah luas kamar yang anda miliki, jika kamar anda memiliki luas yang cukup  tidak ada salanya anda memberikan furniture yang cukup besar untuk ruangan tersebut tetapi jika kamar yang anda miliki tidak terlalu besar maka anda bisa menggunakan perabotan dengan ukuran sedang yang bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan anda. Hal yang perlu anda ingat jangan sampai anda salah dalam memilih furniture apalagi yang berkaitan dengan ukuran ini karena jika ukuran furniture tidak disesuaikan dengan kebutuhan kamar maka kamar anda akan menjadi sempit hal ini akan menimbulkan suasana yang sesak, pengap dan tentunya akan tidak nyaman untuk anda. Pilih perabotan yang sesuai dengan tema kamar yaitu perabotan yang sederhana an minimalis, jangan menggunakan terlalu banyak furniture dan singkirkan barang-barang yang tidak dipakai agar kamar menjadi rapi dan tidak berantakan.

2.       Sesuaikan dengan fungsinya. Anda juga harus memperhatikan untuk siapa kamar tersebut difungsikan entah itu untuk suami,istri,anak laki-laki, anak perempuan bahkan mertua karena  setiap kebutuhan kamar dari masing-masing pengguna memiliki kegunaan serta ciri khas masing-masing, misalnya saja kebutuhan kamar tidur untuk anak-anak dan orang dewasa sangat berbeda, jika anak-anak membutuhkan kamar yang luas untuk bermain lain halnya dengan orang dewasa yang membutuhkan kamar yang tidak terlalu  luas tetapi rapi dan nyaman. Selain itu jika anda sudah mengetahui fungsi dari kamar tersebut akan lebih mudah untuk anda menentukan perabotan yang cocok untuk kamar  tersebut.

3.       Perhatikan properti yang akan digunakan. Kebutuhan furniture untuk segala macam usia memang berbeda sesuai dengan selera dan kebutuhan para pemakainya, untuk desain interior kamar minimalis sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan pemakai seperti misalnya kamar anak perempuan cenderung memiliki warna yang cantik seperti ungu ataupun merah jambu desainnya pun biasanya lebih feminim yaitu dengan penambahan aksesoris seperti boneka dan aksen bunga-bunga pada perabotan ataupun dinding sedangkan kamar anak laki-laki biasanya cenderung lebih sporti dengan warna khas seperti biru,hijau atau merah. Hal yang tidak kalah penting lainnya adalah pemilihan warna yang cocok antara dinding dengan furniture agar mendapatkan kesan yang serasi dan nyaman, untuk mengkombinasikan warna ini  hendaknya dipilih warna yang senada agar tidak terjadi contrast warna antara furniture dan dinding yang menimbulkan kesan tidak serasi antara satu dengan lainnya. Pemilihan warna dinding juga bisa disesuaikan dengak keadaan ruangan, ruang kamar yang sedikit sempit disa diberikan warna putih atau warna cerah sehingga menimbulkan kesan ruangan yang luas, hindari warna-warna yang gelap karena hal ini bisa menimbulkan kesan ruangan yang sempit dan pengap.

                Mudah bukan beberapa Cara sederhana membuat desain interior kamar minimalis. Ini hanya sekedar wawasan saja bagi pembaca yang berkunjung di halaman ini, tentunya dengan sedikit kreatifitas maka kamar minimalis anda akan menjadi lebih indah dan nyaman. 

Comments